pic source: pixabay.com |
Kelebihan makan juga dapat memicu obesitas yang bisa menyebabkan berbagai gangguan kesehatan seperti hipertensi, kolesterol, diabetes, penyakit jantung, dan lainnya. Selain itu makan banyak pastinya bisa menghambat program dietmu karena kunci utama diet adalah makan dengan porsi sedikit namun dengan menu yang bergizi. Buat kamu yang sedang menjalani diet pastinya hal ini tentu akan menjadi tantangan serius. Namun, jangan khawatir masih ada cara jitu yang bisa kamu terapkan agar bisa menghentikan kebiasaan makan berlebih. Ini dia yang harus kamu lakukan :
Mulailah menyadari apa yang membuatmu kelebihan makan, jika sudah menyadari kamu bisa mulai mencari cara untuk memastikan bahwa kamu sudah tidak lapar. Kenali beberapa faktor yang membuatmu bisa kelebihan makan sehingga kamu bisa mengendalikan kebiasaanmu.